Sekolah Guru Kebinekaan

Sekolah Guru Kebinekaan (SGK) adalah model pendidikan yang membangun kapasitas dan peran guru sebagai rujukan nilai-nilai keragaman, kebangsaan dan kemanusiaan di lingkungan pendidikan dan masyarakat.

TENTANG Sekolah Guru Kebinekaan

Sekolah Guru Kebinekaan (SGK) adalah model pendidikan yang digagas oleh Yayasan Cahaya Guru dalam rangka membangun kapasitas dan peran guru sebagai rujukan nilai-nilai keragaman, kebangsaan dan kemanusiaan di lingkungan pendidikan dan masyarakat. Terdiri dari 10 pertemuan yang memadukan metode belajar di dalam dan di luar kelas, model pendidikan ini didukung oleh sistem dan tenaga pengajar yang mumpuni di bidangnya untuk pengembangan pemahaman dan keterampilan para guru.



PELAKSANAAN

Sekolah Guru Kebinekaan dilaksanakan dalam 15 pertemuan, setiap Sabtu, pukul 09.00 – 13.00.

 



SYARAT
JADI PESERTA
  1. Kapasitas maksimal SGK adalah 40 peserta, diutamakan berasal dari sekolah negeri mulai tingkat dasar sampai tingkat atas. Pengutamaan kami lakukan karena kami memandang sekolah negeri memiliki tugas khusus sebagai penyemai keragaman pada peserta didiknya. Meskipun demikian, SGK juga membuka kesempatan untuk guru swasta dan guru komunitas yang berminat mempelajari dan menyiapkan diri menjadi rujukan kegiatan keragaman, kebangsaan dan kemanusiaan.

  2. Peserta ditentukan melalui proses seleksi sesuai kualifikasi yang ditetapkan. .



BERITA & PORTOFOLIO
1 2 3 4 5 6 7
2023© YAYASAN CAHAYA GURU
DESIGN & DEVELOPMENT BY OTRO DESIGN CO.